Sekolah Di Kecamatan Dayeuhluhur Mengucapkan Terima Kasih Kepada Pemerintah

Sebanyak 8 Sekolah Dasar (SD) di wilayah Kecamatan Dayeuhluhur, Kabupaten Cilacap telah selesai melaksanakan pembangunan bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK) bidang pendidikan untuk rehab ruang kelas. Pelakanaannya sudah sesuai aturan dan bistek yang diterapkan dalam petunjuk teknis pelaksanan Dana Alokasi Khusus bidang pendidikan tahun anggaran 2009, demikian di ungkapkan Dadang Usmanto Spd, selaku Kordinator penerima DAK di kecamatan Dayeuhluhur kepada Ekpresi belum lama ini.

Lebih lanjut Dadang Usmanto, Spd. menjelaskan, untuk wilayah Kecamatan Dayeuhluhur dapat bantuan untuk merehab sebanyak 15 lokal/ruang kelas. Namun dalam pelaksanaanya bertambah 8 lokal sehingga menjadi 23 lokal. Ini berkat adanya bantuan swadaya masyarakat khususnya bantuan wali murid dalam pembangunannya. Delapan sekolah yang mendapat alokasi bantuan dana DAK tersebut diantaranya adalah: 
  • SDN 02 Panulisan Timur sebanyak 3 lokal 
  • SDN 02 Panulisan sebanyak 2 lokal
  • SDN 02 Bingkeng sebanyak 3 lokal
  • SDN 05 Dayeuh luhur sebanyak 2 lokal
  • SDN 01 Hanum sebanyak 1 lokal
  • SDN 03 Datar sebanyak 1 lokal
  • SDN 02 Datar sebanyak 2 lokal 
  • SDN 03 Matenggeng sebanyak 1 lokal
    Dengan selesainya pelaksanaan rehab ruang kelas di 8 sekolahan tersebut, bisa termotipasi untuk mengejar program wajar Diknas 9 tahun dan berharap pemerintah eksis terus dalam program DAK bidang pendidikan. Mudah-mudahan di anggaran tahun berikutnya wilayah kecamatan Dayeuh Luhur mendapat bantuan lebih besar lagi mengingat sekolah - sekolah di kecamatan dayeuh luhur masih banyak yang kondisi bangunanya perlu perehaban. Sekolah dasar merupakan pondasi untuk mencerdaskan anak anak bangsa,tanpa didukung dengan tempat dan ruang kelas yang memadai, tidak mungkin bisa tercapai peningkatan pendidikikan. (tang)


    Posting Komentar untuk "Sekolah Di Kecamatan Dayeuhluhur Mengucapkan Terima Kasih Kepada Pemerintah"